SURABAYA - Serma Yatno, seorang Babinsa dari Koramil 0831/07 Tenggilis Mejoyo, melaksanakan kegiatan Komsos (Komunikasi Sosial) sambil memberikan himbauan kepada pemuda seputar dampak negatif kenakalan remaja di Jalan Raya Tenggilis blok S/4 No.60 RT-05 RW-2, Kelurahan Kendangsari, Kecamatan Tenggilis Mejoyo, Minggu (04/02/24)
Dalam kegiatan ini, Serma Yatno memberikan himbauan kepada warga binaan, khususnya anak-anak remaja, untuk menghindari tawuran balap liar yang meresahkan lingkungan sekitar. Himbauan tersebut juga menekankan pentingnya partisipasi aktif warga dalam menjaga ketertiban dan kenyamanan lingkungan agar tetap kondusif bagi kehidupan sehari-hari.
Baca juga:
Gaungkan Perilaku Hidup Sehat dan Bersih
|
Tawuran balap liar merupakan permasalahan yang sering meresahkan masyarakat, terutama di lingkungan perkotaan seperti Kelurahan Tenggilis Mejoyo. Melalui kegiatan Komsos dan pemantauan wilayah ini, Serma Yatno berupaya untuk memberikan pemahaman kepada warga akan bahayanya tawuran balap liar serta pentingnya menjaga ketertiban demi keamanan dan kenyamanan bersama.
Diharapkan dengan adanya himbauan dan pemantauan yang dilakukan oleh Babinsa, akan tercipta lingkungan yang lebih aman dan damai bagi seluruh warga di Kelurahan Tenggilis Mejoyo. Keterlibatan aktif Babinsa dalam kegiatan ini juga menjadi bukti nyata dari peran TNI dalam mendukung keamanan dan kenyamanan masyarakat.